# # # # #

Dit is zijn blog hardintya ... deze blog is open voor het publiek-sharing .. Gelieve te delen hier

Rabu, 17 Agustus 2011

Agar parfum tetap wangi


Aroma parfum wangi yang menempel sepanjang hari tentu bisa memberi kepercayaan diri pada pemakainya. Bagaimana caranya agar aroma parfum kesukaan bisa bertahan lama di tubuh tanpa berlebihan?
Kevin Verspoor, pakar parfum di Drom Fragrances, perusahaan parfum berusia 100 tahun memberi beberapa tips untuk menjaga aroma parfum tetap sempurna sejak dipakai sampai akhir, seperti dikutip dari Allure Daily.
1. Kenakan pada titik-titik tertentu
Semprotkan parfum pada titik-titik denyut nadi yang berada di bawah kulit, yang merupakan bagian tubuh terhangat. Bagian hangat tubuh diketahui bisa mengoptimalkan aroma. Leher, dan pergelangan tangan adalah daerah yang baik untuk menempelkan aroma parfum. Untuk hasil lebih maksimal coba titik nadi lainnya, yaitu:
-Bagian belakang kaki, khususnya di belakang lutut
-Daerah tepat di atas tulang pinggul
-Tengkuk leher Anda
-Belahan dada
-Punggung belakang
-Siku bagian dalam
2. Gunakan aroma pendukung sejenis
Banyak perusahaan parfum kini mengeluarkan pelembab tubuh dan krim yang sama dengan aroma parfum. Menggunakannya sebelum menyemprotkan parfum akan membuat aroma favorit Anda lebih awet dan tahan lama.
3. Gunakan seperlunya
Jangan terus menyemprotkan parfum sepanjang hari, karena hanya membuat orang disekitar Anda tersengat aromanya. Selain itu, hidung akan semakin tidak peka menyesuaikan dan menetralisir aroma karena berlebihan mencium wangi parfum.
Agar tidak memakai parfum berlebihan, hidung harus mampu mencium aroma yang ringan. Jika Anda dapat merasakan aromanya terus-menerus, berarti Anda berlebihan menggunakan parfum.
sumber : vivanews.com

Tidak ada komentar:

:k1 :k2 :k3 :k4 :k5 :k6 :k7 :k8 :k9 :a1 :a2 :a3 :a4 :a5 :a6 :a7 :a8 :a9


Posting Komentar

anyar coyy lawas coyy ngarepan coyy